About Me

Simple .. Ga suka ruwet ,, <<< biasanya itu yang sering aq tulis di situs jejaring jejaring sosial ,, tapi sbnarnya aq orang yang pemikir ,, orang yang kena sedikit masalah bakal ga bisa tidur karna kepikiran ,,Mengapa aku berbohong di situs jejaring sosial ? Hey mereka hanya orang orang yang menghargai seseorang dari melihat foto dan jumlah teman ... buat apa dibuat serius ?


Tuesday, November 4, 2014

Pertemuan dan Perpisahan

kita tidak akan pernah tau ....

dengan siapa kita akan bertemu lagi ..
dengan siapa kita akan bertemu untuk terakhir kalinya ..

pernah ga , kalian terpikir tentang pertemuan sekali seumur hidup ..?
atau pernah ga kalian terpikir tentang pertemuan yang akan berulang - ulang hingga akhir hidupmu ?

Contoh Pertemuan sekali seumur hidup
bayangkan kalian pergi keluar kota , lalu memakai jasa angkutan umur seperti taksi , delman , dll ...
pernahkah kalian terpikir untuk bertemu lagi dengan orang yang mengendarai angkutan umum tersebut?
iya ..
biasanya hanya sekali dalam seumur hidup
kalian dipertemukan dengan orang yang mengendarai angkutan umum tersebut ..

Contoh pertemuan yang berulang-ulang kalian pasti uda bisa cari sendiri ... seperti orang tua , sahabat , guru , teman , rekan kerja , dll..

skrang yang paling menyakitkan adalah ... pertemuan yang kalian harapkan berulang-ulang , ternyata berakhir untuk yang terakhir kalinya..

pagi ini saya diserang rindu terhadap band saya The Jumpers

sebelumnya ... biarkan saya menceritakan awal mula berdirinya The Jumpers

The Jumpers bermula dari keisengan Theo PM (Private Message) via facebook ke saya ..
yang isinya seperti ini :


  • Conversation started 1 May 2009
  • Theo Broma Anggara
    Theo Broma Anggara


    masi band2an lo guh..q kakak kelasmu
  • Teguh Prakoso
    Teguh Prakoso


    Iya,,
    Taw aq mas,,
    Vocnya pethulo dulu kan??
    Hmff
    Aq kul di unej
    Masi band2an kok
  • 2 May 2009
  • Theo Broma Anggara
    Theo Broma Anggara


    sippp..btw apa aliranya browww????aku lagi butuh drumer ne brow!!!!tpi bwt band2an komersiel bukan idealis
  • Teguh Prakoso
    Teguh Prakoso


    Aq se oke2 ja boz,,,
    Tpi klo di jember ....
    Hahaha
  • 2 May 2009
  • Theo Broma Anggara
    Theo Broma Anggara


    ya ud brow ntar qita share lebih jauh lagi

  • iya .. sesimple itu ..
    awalnya Theo di Jakarta ,, dan band pertama saya Blueberry baru saja membubarkan diri ....
    akhirnya Theo memutuskan kuliah di Jember sambil membuat band bersama saya .. saya akhirnya menyarankan pemegang bass adalah Haliq .. dan kemudian bergabung Dyan sebagai pemegang gitar ..

    awalnya saya ga pernah nyangka bakal seband sama Theo

    waktu jaman SMA ,,, saya pernah melihat Theo bersama bandnya dulu .. Pethulo .. pada saat mereka perform teman saya bilang ke saya "iki lho seng jenenge Theo ,, arake keren ,, iso gae lagu dalam waktu 5 menit" (ini lho yang namanya Theo ,, anaknya keren ,, bisa bikin lagu dalam waktu 5 menit)

    pikirku waktu itu ,, wah enak klo bisa seband sama Theo ,, karna jujur saja ,, untuk membikin lagu yang berdurasi 5 menit ... jika orang tidak memiliki bakat seperti saya .. bisa memakan waktu hingga 2 bulan lebih .. itu baru menciptakan belum me- record...

    ya .. ternyata Allah menakdirkan bahwa saya dipertemukan dengan Theo dan membuat band The Jumpers...


    singkat cerita ,,

    The Jumpers menjadi cukup terkenal di kota kecil saya dan sekitarnya,.

    sedih saat Theo akhirnya memutuskan untuk kembali ke Jakarta ...
    untuk bekerja dengan Piyu Padi ...

    saat kami member The Jumpers mencoba merayu Theo untuk kembali ke Jember dengan segala alasan ,, jawabannya selalu negative ...

    yah ..

    sekarang saya hanya bisa menonton,,
    video panggung (yang saya tidak sangka akan menjadi) terakhir The Jumpers berformat lengkap



    (The Jumpers - True Love)

    The Jumpers Hello bisa disearch di youtube dengan nama jumpingprobolinggo2


    saya benar benar tidak menyangka ini akan menjadi panggung terakhir kami berformat lengkap..
    sampai detik ini saya masih menyesalinya ,,,
    Theo Broma Anggara , manusia bertalenta unik yang jarang ditemui ,, terimakasih sudah mengantar saya menggebuk drum di berbagai panggung yang waktu kecil hanya bisa saya impikan ,, semoga sukses di Jakarta ,,, 

    band The Jumpers yang telah kita bentuk bersama ,, tak akan kami sia-siakan ... akan selalu ada,,
    sekali lagi Terimakasih :D

    Friday, April 18, 2014

    1

    Satu ....

    begitu judul post ini ,,,

    ya ..

    satu hari lagi saya berstatus Menikah
    satu hari lagi saya dinyatakan sah memliki teman hidup
    satu hari lagi saya mengambil seorang anak wanita dari kedua orang tuanya
    satu hari lagi saya memiliki tanggung jawab terhadapa anak hawa
    satu hari lagi ketika ku membuka mata ada seseorang disampingku
    satu hari lagi masa mudaku hilang setengahnya
    satu hari lagi jari manis tanganku memakai cincin
    satu hari lagi saya menikahi wanita yang pernah saya ceritakan dulu di blog ini

    ya ..
    3 minggu lalu ..
    saya menetapkan untuk Menikahi Greta ..
    saya bilang ke orangtua ..
    saya bilang ke orangtuanya ..
    dan besok saya akan menikah

    banyak yang bilang ... baik didepanku secara langsung maupun bisik bisik dibelakangku
    katanya...
    Greta itu hamil... dan itulah alasan mengapa aku harus terburu-buru menikahinya ...
    itu SALAH BESAR
    saya bukan type pria seperti itu

    kenapa terburu-buru?
    ada alasannya , nanti akan saya post di postingan selanjutnya
    tapi tidak hari ini..

    3 Minggu masa persiapan pernikahan
    sangat istimewa...
    Sedih
    Susah
    Senang
    Marah
    Bingung
    Sakit

    semua jadi satu...
    waktu yang menurut banyak orang mustahil menjadi mungkin
    mulai dari foto prewedding - undangan - persiapan - sampai ke hari H semua dipersiapkan sendiri
    ga ada WO cuma teman-teman yang membantu

    hari ini
    hari terakhir persiapan

    senang rasanya melihat social media .. sahabat sahabat saya keluarga keluarga saya memposting sedang dalam perjalanan menuju Jember
    cukup sedih saat semalam banyak yang pamit ga bisa datang
    atau malah posting dari "yang mengaku sahabat dan keluarga" berada di luar kota dan tidak bilang apa-apa tentang ketidakhadirannya...
    yah ..
    semuanya pasti terlihat ,,
    mana yang asli dan palsu..

    3 minggu yang lalu .. atau tepatnya 2 minggu 6 hari yang lalu .. saya menanyakan kesanggupan 8 komitmen pernikahan ke Greta :
    1. Tidak ada Wanita atau Pria lain dipernikahan kita ,, boleh dekat dengan lawan jenis lain asalkan pasangan saling mengenal.
    2. Tidak ada kerahasiaan dalam keuangan , saling terbuka . Asalkan sudah menjadi terlalu kaya dan susah untuk dibuat saling mengerti (amin)
    3. Tinggal dengan orang tuaku sampai beliau berdua meninggal . (saya anak terakhir dan saya memiliki tanggung jawab merawat mereka hingga akhir)
    4. Boleh bekerja asalkan sebelum punya anak . (anak merupakan titipan , dan masa lahir hingga remaja itu masa-masa peran orang tua yang menentukan mau jadi apa anak itu)
    5.  Fokus pertama keuangan adalah menaikkan haji kedua orang tuamu . bukan beli rumah atau beli mobil
    6. Jika suatu saat kita diberi rejeki membuat rumah , rumah itu harus ada Musholla tersediri dan tidak gabung dengan ruangan lain
    7. Susah , sedih , senang , marah bersama . Kamu menikahi seorang pengusaha yang bisa melambung tinggi dan terjun bebas kapanpun juga , kamu harus siap miskin dan kaya , siap menemaniku kapanpun juga.
    8. Menafkahi kamu setiap bulannya (nominal dirahasiakan)

    kenapa saya mempublish 8 komitmen ini ?
    bukan saya sok pintar atau sombong atau apa ..
    karna menurut saya ini bisa jadi refrensi pasangan lain jika dikemudian hari akan menikah ..
    ini hal baik dan menurutku patut untuk diketahui bersama

    Saya sendiri punya prinsip
    kalau pacaran bebas mau berselingkuh
    tapi kalau sudah sah sebagai istri ya satu itu hingga mati

    Semoga saya bisa menjaga komitmen dan prinsip ini,,
    semoga penciptaku tidak menguji terlalu berlebihan atas itu ..

    Terakhir
    saya mohon maaf atas teman saya yang luput dari undangan
    saya benar-benar sibuk 3 minggu ini,, selain pernikahan , kerjaanpun ga bisa berhenti
    jadi yang merasa teman saya dan belum diundang
    bisa Hadir

    Besok Malam , di Aula Gedung PTPN XII jam 7 Malam

    yang ga bisa hadir , saya mohon doanya semoga kita menjadi keluarga
    sakinah , mawaddah,  warahmah

    Terimakasih